Iklan Google merupakan layanan periklanan yang dikeluarkan langsung oleh Google yang bisa mendukung Anda untuk menjangkau lebih banyak orang sesuai target bisnis yang dimiliki, sehingga tidak heran jika iklan Google akan meningkatkan profit penjualan. Jika Anda tertarik, Anda bisa menggunakan jasa pasang iklan Google untuk mulai memasang iklan.
Jenis-Jenis Iklan yang Disediakan Oleh Jasa Pasang Iklan Google
Berikut adalah jenis-jenis iklan yang biasanya disediakan oleh jasa jasa layanan pasang iklan Google:
- Iklan Teks
Iklan teks merupakan jenis iklan yang biasanya berisi beberapa teks dan tautan atau link yang kemudian bisa di klik ke situs website. Biasanya, iklan teks akan berisi 1 hingga 2 baris yang akan melengkapi situs website hijau biasa. Iklan teks akan menjangkau target ketika sedang mencari kata kunci tertentu.
- Iklan Gambar
Iklan gambar merupakan jenis iklan yang ditampilkan dalam bentuk gambar. Untuk jenis iklan yang satu ini, nantinya gambar iklan akan ditempatkan pada halaman website. Iklan gambar seringkali ditemukan di website portal berita, film bajakan, dan website lainnya yang memiliki traffic lumayan tinggi.
- Iklan Video
Iklan video merupakan jenis iklan mitra Google dan juga Youtube. Untuk jenis iklan ini pastinya akan menampilkan video iklan selama beberapa detik. Durasi video yang ditampilkan pun cukup beragam dan bisa disesuaikan dengan kebutuhan. Selain itu, ada beberapa iklan yang tidak bisa dilewati atau ditutup, terutama saat penayangan iklan di Youtube.
- Iklan Promosi Aplikasi
Selanjutnya adalah iklan promosi aplikasi yang dikhususkan untuk mempromosikan aplikasi. Beberapa aplikasi pendukung yang bisa menampilkan beberapa iklan ini adalah UC Browser, Opera Mini, dan beberapa aplikasi lainnya.
Jika menggunakan iklan promosi aplikasi, iklan akan ditampilkan dengan teks atau gambar yang nantinya bisa diklik dan akan diarahkan langsung ke Google Play Store untuk mengunduhnya.
- Iklan Produk
Iklan produk merupakan jenis iklan yang akan ditayangkan ketika seseorang mencari kata kunci melalui Google. Iklan ini akan menampilkan nama produk dilengkapi dengan tautan atau link yang disediakan, sehingga akan memudahkan target untuk masuk ke dalam situs iklan.
Harga Jasa Pasang Iklan Google
Untuk harga dari jasa pasang iklan sendiri tentunya bisa disesuaikan dengan budget yang Anda miliki. Banyaknya jasa penyedia pasang iklan Google dan juga jenis iklan yang disediakan membuat Anda bisa menyesuaikan dengan budget yang dimiliki.
Semakin tinggi budget yang Anda miliki maka akan semakin bagus dan sering juga iklan tersebut akan tampil. Dengan begitu, maka akan semakin banyak pula target yang akan melihat bisnis Anda. Harga untuk jasa pasang iklan Google sendiri berkisar mulai dari Rp 500.000 hingga belasan juta rupiah.
Itulah beberapa jenis iklan yang biasanya disediakan oleh jasa pasang iklan Google beserta dengan harga yang harus dibayarkan. Untuk harga pastinya tentunya akan disesuaikan dengan jasa pasang iklan yang Anda pilih.